twitter rss

Amankan Jendela Windows Dengan WinRAP

Labels:

Software ini adalah Winrap yang berfungsi untuk menyembunyikan tampilan semua jendela aplikasi yang sedang Anda buka di dekstop Anda. Biasanya dalam menyembunyikan jendela aplikasi yang aktif Anda hanya perlu meng-klik tombol minimize, tetapi aplikasi yang sudah Anda minimizde itu masih bisa terlihat di Taskbar anda. Nah, jika di klik maka akan kelihatan lagi lembar kerja aplikasi tersebut.

Tetapi jika jendela yang anda sembunyikan tersebut tidak bisa di lihat orang lain bagaimana caranya? Dengan winrap Anda akan bisa untuk menyembunyikan jendela aplikasi yang sedang anda operasikan. Dan lagi, aplikasi ini bisa di pasang password, jadi “andaikan” saja orang lain bisa membukanya maka mereka harus memasukkan passwrod tersebut untuk membukannya.
Cara menggunakannya adalah sebagai berikut:
  1. Buka program yang ingin Anda sembunyikan.
  2. Jalankan aplikasi winrap, akan terlihat list nama program yang Anda buka.
  3. Untuk menyembunyikannya, pilih nama aplikasi yang ingin anda sembunyikan lalu klik tombol Hide.
  4. Jika ingin menampilkannya kembali klik UnHide

5. Jika Anda ingin menyembunyikan semua jendela aplikasi yang aktif klik menu Extras > Hide All
6. Anda juga di mungkinkan untuk menyembunyikan ikon dekstop caranya klik menu Extras > Hide   Dekstop Icon

7. Untuk memasang password pada aplikasi ini klik menu Lock > Normal Mode > Unlock akan keluar jendela password. Masukkan password  defaultnya yaitu : 1234 > OK.

  1. Untuk menyembunyikan aplikasi winrap dan memunculkannya ke sistem tray klik menu Lock > Tray Mode.
Kelebihan aplikasi ini adalah ukurannya yang sangat kecil dan portable sehingga tidak membutuhkan ruang space untuk instalasi nya. Dan lagi aplikasi ini gratis dan bebas di sebarluaskan dengan ketentuan yang berlaku pula. Jadi jika Anda butuh aplikasi yang gratis untuk mengamankan jendela aplikasi Anda di saat bekerja, winrap ini sangat cocok untuk Anda koleksi. Selamat mencoba!

Post a Comment

IP